UBD Palembang Kirim Dosen Cek Mahasiswa Korban Gedung BEI Roboh

Reza Gunadha Suara.Com
Senin, 15 Januari 2018 | 17:30 WIB
UBD Palembang Kirim Dosen Cek Mahasiswa Korban Gedung BEI Roboh
Korban yang tertimpa reruntuhan gedung BEI dievakuasi keluar, Senin (15/1/2018). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Universitas Bina Darma (UBD) Palembang, Sumatera Selatan, mengirim sejumlah dosen untuk melakukan pengecekan kondisi dan membantu mahasiswa korban ambruknya lantai mezanin di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta, Senin (15/1/2018) siang.

"Setelah menerima khabar mahasiswa yang sedang melakukan studi banding di BEI menjadi korban, langsung dibentuk tim dosen untuk ke Jakarta,” kata Humas Universitas Universitas Bina Darma Palembang, Rahmawati di Palembang.

Menurut dia, mahasiswa semester lima Program Studi Akuntansi ini pergi pada Minggu (14/1) pagi menggunakan bus pariwisata.

Baca Juga: Dikira Bom, Direktur BEI Sempat Gotong Korban Selasar Ambruk

Rombongan mahasiswa itu berjumlah 90 orang, didampingi beberapa dosen untuk melakukan studi banding ke BEI dan sejumlah tempat lainnya.

Dalam peristiwa tersebut, tidak semua mahasiswa berada di lokasi kejadian. Berdasarkan data, hanya 50 orang yang melakukan kegiatan di BEI Jakarta.

Berdasarkan informasi yang dihimpun tim dosen yang ditugaskan ke Jakarta, dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa.

Namun, terdapat beberapa mahasiswa yang mengalami patah tulang leher dan kaki, serta terdapat 17 mahasiswa yang mengalami cedera dan luka ringan.

Mahasiswa yang mengalami cedera dan luka ringan setelah melakukan pemeriksaan dan pengobatan di sejumlah rumah sakit terdekat dari lokasi kejadian kini sudah bergabung kembali dengan rombongan.

Baca Juga: Anies Baswedan Datangi Tower 2 Gedung BEI yang Ambruk

“Sedangkan mahasiswa yang mengalami patah tulang leher dan kaki, akan terus dilakukan pendampingan oleh dosen dan dipastikan mendapatkan perawatan dari rumah sakit secara maksimal hingga sembuh total,” tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI