Ade Komarudin Diperkirakan Baru Siuman Besok

Kamis, 11 Januari 2018 | 20:37 WIB
Ade Komarudin Diperkirakan Baru Siuman Besok
Politisi Partai Golkar Ade Komarudin menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Rabu (22/11).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politikus Partai Golkar Ichsan Firdaus membantah informasi bahwa seniornya sekaligus mantan ketua DPR RI Ade Komarudin masih berada pada masa kritis setelah menjalani operasi medis di RSPAD, Rabu (10/1/2018).

“Pak Ade sudah dioperasi, dan lancar. Dia memang belum sadarkan diri setelah operasi, tapi sudah pada tahap pemulihan. Kata dokter, dia memang belum siuman sampai besok,” kata Ichsan, Kamis (11/1).

Karenanya, Ichsan membantah Ade kekinian masih dalam situasi kritis. Ia mengatakan, Ade sendiri sudah boleh dijenguk selain keluarga.

Baca Juga: Istri Setnov Jenguk Ade Komarudin yang Kritis di RSPAD

Ia mengatakan, Deisti Astriani Tagor, istri tersangka kasus dugaan korupsi proyek KTP elektronik Setya Novanto, sudah menjenguk Ade.

Selain Deisti, anggota Komisi IV DPR itu mengungkapkan Wakil Presiden Jusuf Kalla juga sudah menjenguk Ade.

Untuk diketahui, mantan Ketua DPR Ade Komarudin mengalami serangan stroke. Akom dioperasi selama tiga jam mulai pukul 12.10 WIB sampai pukul 15.00 WIB di RSPAD, Rabu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI