Tiba di Bundaran HI, Anies: Kalau Ada Gesekan Dikit Jangan Marah

Minggu, 31 Desember 2017 | 23:08 WIB
Tiba di Bundaran HI, Anies: Kalau Ada Gesekan Dikit Jangan Marah
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi meluncurkan Kartu Lansia Jakarta (KLJ) untuk warga lanjut usia ibu kota. Acara peluncuran KLJ itu digelar di Lapangan Monas, Jakarta, Kamis (21/12/2017). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menyambut tahun baru 2018 masyarakat memenuhi area Car Free Night di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Jalan M. H. Thamrin, hingga ke Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (31/12/2017).

Setelah menyaksikan proses nikah massal, Gubernur Jakarta Anies Baswedan menumpang mobil golf menuju Bundaran Hotel Indonesia. Di atas panggung harmoni Jakarta khas Melayu, Anies menyapa warga.

"Jam 12 malam nanti tepat 1 Januari 2018, Insya Allah jadi tahun yang lebih baik dari pada sekarang. Saya makasih pada semua yang memilih untuk berkumpul di sini," ujar Anies dalam kata sambutannya.

Anies berharap pergantian tahun di Jakarta kali ini berjalan dengan baik dan aman. Sehingga seluruh masyarakat bisa merasakan kebahagiaan dalam menyongsong tahun depan yang kurang dari dua jam lagi.

Baca Juga: Anies: Malam Ini Unik, Nggak Cuma Menyambut Tahun Baru

"Saya minta semuanya yang berkumpul di sini merayakan dengan bahagia, dan saling menghormati dan menghargai," kata dia.

"Kalau ada gesekan dikit jangan marah, kalau ada apa-apa tengok sebelahnya, kalau senyum dapat senyum," kata Anies menambahakan.

Sepanjang jalur protokol terdapat stand makanan yang resmi didirikan pemerimtah DKI di sisi kiri jalan. Meski begitu, kegiatan CFN ini juga dimanfaatkan oleh sejumlah Pedagang Kaki Lima untuk mengais rezeki.

"Selamat merayakan tahun baru. Mudah-mudahan kebahagian ini sampai tahun depan dan seterusnya," ujarnya.

Baca Juga: Fokus Infrastruktur di Separuh Jalan Pemerintahan Jokowi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI