Pebalap MotoGP Paling Mengejutkan dan Mengecewakan di 2017

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Minggu, 31 Desember 2017 | 16:43 WIB
Pebalap MotoGP Paling Mengejutkan dan Mengecewakan di 2017
Pebalap MotoGP dari tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, menunjukkan kegembiraannya usai dipastikan meraih pole position di GP Aragon, Sabtu (23/9/2017). [Javier Soriano/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Maverick Vinales

Maverick Vinales langsung tampil menggebrak di musim perdananya bersama Movistar Yamaha. Dia memenangi tiga dari lima seri awal; GP Qatar (26 Maret), Argentina (9 April), dan Prancis (21 Mei).

Pebalap muda Spanyol ini direkrut untuk menggantikan Jorge Lorenzo yang pindah ke Ducati. Di awal-awal musim dia pun menjadi salah satu favorit juara dunia MotoGP.

Sayang, performanya tidak didukung dengan paket yang kompetitif dari motor YZR-M1 2017 yang jadi andalan Yamaha di 2017.

Baca Juga: Momen Olahraga Indonesia Non Sepakbola Bikin 'Geger' di 2017

Permasalahan degradasi ban yang tak kunjung ditemukan solusinya jadi penyebab menurunnya prestasi Vinales, terutama di paruh kedua musim.

Hasilnya, dia pun hanya menempati peringkat ketiga klasemen akhir di bawah Marquez dan Dovizioso.

Namun, masih lebih baik dari rekan setimnya, Valentino Rossi, yang hanya menempati peringkat kelima. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI