PPP Masih Bertahan Dukung Ridwan Kamil, Mengapa?

Selasa, 26 Desember 2017 | 12:32 WIB
PPP Masih Bertahan Dukung Ridwan Kamil, Mengapa?
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyambangi KPK, di Jakarta, Selasa (15/11). [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Persatuan Pembangunan masih mau mendukung Ridwan Kamil sebagai Calon Gubernur pada Pilkada Jawa Barat 2018. PPP masih berharap Kang Emil gaet Uu Ruzhanul Ulum sebagai calon wakil gubernur.

Uu Ruzhanul Ulum merupakan kander PPP. Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani menarget Uu jadi calon wakil Emil.

"Komunikasi terakhir kami dengan RK (Ridwan Kamil) adalah Cawagub tetap dari PPP. Prioritasnya tetap Uu," kata Arsul kepada Suara.com, Selasa (26/12/2017).

Hanya saja PPP belum melihat gelagat Ridwan untuk merubah komitmen memilih calon pasangan duetnya di Pilkada Jawa Barat. Sebab itu, PPP juga tetap menjaga komitmen tersebut.

Baca Juga: Pesan Ridwan Kamil untuk Kemajuan Perempuan Indonesia

"Kami sampai saat komunikasi terakhir tidak melihat bahwa RK sudah berubah komitmennya untuk memilih Cawagub dari PPP. Jadi (PPP) belum berpikir berpaling dari dia saat ini," tutur Arsul.

Sebelumnya, bakal calon gubernur dari Partai Golkar, Dedi Mulyadi juga membuka peluang untuk Uu yang merupakan Bupati Tasikmalaya. Dedi siap dipasangkan dengan siapa saja, termasuk dengan Uu.

Menanggapi itu, Arsul mengatakan hingga saat pihaknya belum ada komunikasi baik dengan Golkar maupun dengan Dedi sendiri.

"Sejauh ini belum ada komunikasi dengan Partai Golkar atau Dedi pada level DPP. Sekali lagi kami tidak mau berandai-andai saat ini," kata Arsul.

Baca Juga: Mendadak Ridwan Kamil Tunda Umumkan Calon Pendamping

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI