Suara.com - Rheza Herwindo mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta Selatan, Senin (25/12/2017), mengendarai mobil Toyota Innova warna hitam. Rheza ingin menjenguk ayahnya, Setya Novanto, di rumah tahanan.
Setelah turun dari mobil, Rheza bergegas masuk masuk ke dalam gerbang. Dia tidak mau menanggapi pertanyaan wartawan.
Setelah melapor ke petugas rutan, Rheza sempat berjalan kembali ke mobil. Lalu, masuk lagi ke dalam.
Sebelum Rheza, ibunya: Deisti Astriani Tagor, lebih dahulu datang ke sana. Tujuannya sama. Menjenguk Novanto. Anak Novanto lainnya, Dwina Michaella, juga menjenguk pagi tadi. Dia datang dengan menumpang mobil Toyota Vellfire.
Keluarga Novanto tak mau memberikan pernyataan kepada wartawan. Dwina diam saja ketika tiba di lokasi sekitar pukul 10.50 WIB tadi. Dwina kotak berisi makanan.
Novanto merupakan terdakwa kasus korupsi proyek e-KTP. Dalam kasus ini, KPK sudah menjerat sejumlah orang.
Pekan lalu, dua anak Novanto dimintai keterangan penyidik KPK. Dwina Michaella enggan komentar setelah menjalani pemeriksaan dalam penyidikan tindak pidana korupsi pengadaan paket penerapan KTP berbasis nomor induk kependudukan secara nasional di gedung KPK.
Dwina diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Anang Sugiana Sudihardjo yang merupakan Direktur Utama PT. Quadra Solution.