Suara.com - Sederet prestasi gemilang ditorehkan Marcus Fernaldi Gideon di kancah perbulutangkisan dunia tahun ini. Bersama partnernya, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus berhasil menggondol tujuh gelar bergengsi.
Terakhir, pasangan ganda putra terbaik Indonesia ini baru saja membawa pulang trofi dari ajang BWF World Super Series Finals di Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu (17/12/2017) lalu.
Sontak, raihan prestasi demi prestasi itu membuat Kevin/Marcus menjadi buah bibir di Tanah Air dan makin digandrungi para penggemarnya.
Lantas, seperti apa sosok keduanya di luar lapangan yang tidak jarang membuat para penggemar menjadi penasaran?
Baca Juga: Bukan Pacquiao, Tapi Ini Petinju Terbaik Dunia versi Mayweather
Terkhusus Marcus, sang tunangan, Agnes Amelinda Mulyadi, mencoba berbagi cerita mengenai karakter lelaki yang akan menikahinya pada April 2018 mendatang.
Bagi Agnes, Marcus merupakan sosok yang tidak pernah mau kalah. Hal itu tidak hanya berlaku di dalam lapangan, tapi juga menyangkut kehidupan pribadinya.
"Orangnya fleksibel dan happy terus. Sinyo--panggilan akrab Marcus--orangnya memang nggak mau kalah, bukan cuma di lapangan saja, di luar lapangan juga. Apalagi kalau debat, nggak mau kalah banget," kata Agnes saat menjemput Marcus di Bandara Soekarno-Hatta, beberapa waktu lalu.
"Tetapi namanya cewek kalau sudah ngambek, ya pasti ujung-ujungnya cowok yang salah. Woman is always right, ha ha ha," sambungnya.
Baca Juga: Menag: Hargai Keragaman Pendapat Soal Ucapan Natal
Foto: Ketua Umum PP PBSI Wiranto (kanan) dan Menpora Imam Nahrawi (kedua dari kiri) dalam acara penyambutan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon usai menjuarai BWF World Super Series Finals di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (18/12/2017) malam. [Humas PBSI]