Suara.com - Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan mengatakan, hasil kunjungan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) menemui Ketua DPR Setya Novanto di Rumah Tahanan KPK, akan dibahas dalam rapat pimpinan DPR, Senin (4/12/2017).
Kunjungan MKD ini dilakukan pada Kamis (30/11) pekan lalu. Kunjungan itu untuk memeriksa Setnov atas dugaan pelanggaran etik karena ditahan KPK atas kasus korupsi KTP elektronik.
"Kami akan dengarkan laporan dari Plt Sekjen DPR, bagaimana hasil kunjungan MKD, akan kami bahas," kata Taufik di DPR, Senin (4/11/2017).
Rapat pimpinan kali ini akan digelar oleh tiga orang pimpinan DPR, yaitu Taufik, Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Dengan jumlah ini, rapat pimpinan sudah bisa digelar.
Baca Juga: Menkeu: Dengan GPN, Transaksi Pembayaran Bisa Lebih Efisien
"Tiga orang pimpinan konfirmasi hadir. Karena sebelumnya masing-masing Pimpinan DPR saling mengisi ke daerah dan ke luar negeri," ujarnya.
Namun, rapat pimpinan tersebut belum membahas tentang penggantian kursi Ketua DPR. Politikus PAN ini menambahkan, belum ada informasi tentang Novanto bersedia mundur dari jabatannya sebagai Ketua DPR.
"Belum (ada surat pengunduran diri) sampai hari ini," ujarnya.