Reuni 212 Dimulai Pukul 03.00 WIB, Ini Agendanya

Jum'at, 01 Desember 2017 | 15:32 WIB
Reuni 212 Dimulai Pukul 03.00 WIB, Ini Agendanya
Ketua Panitia Maulid Nabi dan Reuni Aksi 212, Misbahul Anam. (suara.com/Erick Tanjung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perkumpulan Alumni 212 akan menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus Reuni 212 di silang Monumen Nasional atau Monas, Sabtu (2/12/2017) besok.

Ketua Panitia Maulid Nabi dan Reuni Aksi 212, Misbahul Anam mengatakan acara akan dimulai dengan Salat Tahajud pada pukul 03.00 dini hari, Salat Subuh berjamaah dan ceramah yang berakhir pada pukul 10.00 WIB.

‎"Acara Maulid Nabi Muhammad SAW dana reuni akbar 212 ini untuk mensyukuri nikmat Allah dengan bersatunya umat Islam. Insy Allah dilaksanakan besok mulai pukul 03.00 WIB, Salat Subuh berjamaah dan diakhiri pukul 10.00 WIB, jadi tidak terlalu panas," kata Misbahul dalam konfrensi pers di gedung Persaudaraan Haji Indonesia, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2017).

Dia menuturkan acara ini akan dihadiri oleh massa berbagai ormas Islam dari berbagai daerah dan para tokoh masyarakat, ulama, habaib, kyai dan lainnya. Misbahul mengklaim kegiatan reuni aksi '212' ini didukung oleh para pimpinan ormas, ulama dan umat Islam seluruh Indonesia.

Baca Juga: Sandiaga Minta Reuni 212 di Monas Tak Berpolitik

"Bahkan ada pengurus MUI pusat yaitu Tengku Zulkarnain. Namun beliau meminta maaf tak bisa hadir, tapi tetap menukung kegiatan ini," ujar dia.

Dia menyampaikan acara yang akan berlangsung di Monas itu juga telah mendapat izin dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai pihak yang berwenang atas tempat tersebut. Pihaknya juga telah menyampaikan pemberitahuan kepada aparat Kepolisian atas acara Maulid Nabi dan Reuni Akbar Aksi 212 itu.

‎"Kami telah menyampaikan permohonan izin untuk acara di Monas dan sudah dapat izin dari Pemerintah Provinsi DKI," kata dia.

Dia memperikarakan acara besok itu akan dipenuhi oleh massa ormas dan umat Islam dari berbagai daerah.

"Berdasarkan laporan dari panitia advokasi massa, akan banyak massa yang akan hadir dari kantong-kantong ormas, termasuk dari pondok pesantren. Jadi kami optimis, minimal yang akan hadir itu hampir seperti aksi 212 tahun 2016 lalu, mudah-mudahan dengan izin Allah lebih dari aksi tahun lalu jumlahnya," kata dia.

Baca Juga: Sandiaga Akan Izin Prabowo untuk Datang ke Reuni 212

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI