Trump Tuai Kecaman karena Sebar 'Kicauan' dan Video Anti Muslim

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 30 November 2017 | 08:36 WIB
Trump Tuai Kecaman karena Sebar 'Kicauan' dan Video Anti Muslim
Ilustrasi Donald Trump dan Twitter. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain video itu, Fransen dan Trump juga mengunggah video seorang bocah dipukuli dan dan dilempar dari atas gedung hingga tersungkur tewas.

Sebagai keterangan video, mereka menuliskan "Berandalan Islam mendorong pemuda dari atap hingga tewas."

Belakangan diketahui, video itu dibuat tahun 2013, yakni ketika sekelompok orang menganiaya seorang agamawan muda yang mengkritik mantan Presiden Mesir Mohammed Morsi.

Setelah mengetahui Trump menyebar ulang "kicauannya", Fransen mengunggah tulisan yang memujui sang presiden.

Baca Juga: Tas Termahal di Dunia Dilelang, Begini Penampakannya

"Tuhan memberkati anda Presiden Trump! Tuhan memberkati Amerika Serikat!" tulis Fransen.

Tak pelak, warganet membanjiri unggahan Trump itu dengan berbagai komentar kritik. Warganet mengecam perilaku sang presiden, karena ikut menyebar ujaran kebencian memakai “bahan-bahan” yang tak bisa diverifikasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI