Nuansa Nusantara Resepsi Pernikahan Putri Jokowi di Medan

Reza Gunadha Suara.Com
Minggu, 26 November 2017 | 14:19 WIB
Nuansa Nusantara Resepsi Pernikahan Putri Jokowi di Medan
Presiden Joko Widodo (kiri) bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo (kanan) duduk di panggung pelaminan resepsi 'ngunduh mantu' pernikahan Kahiyang Ayu-Bobby Nasution di Medan, Sumatra Utara, Minggu (26/11). [Antara Foto/Septianda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tenda resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution di Medan, Sumatera Utara, dihias bernuansa nusantara yang memadukan sejumlah kebudayaan.

Di pelaminan, tampak berbentuk rumah tradsional dengan atap dari rumbia dengan hiasan warna meran, putih, hitam ciri khas masyarakat Batak.

Namun, jendela dan pintu serta lampu tampak seperti rumah adat Betawi, sedangkan bantal di kursi pelaminan bercorak kain songket.

Baca Juga: 15 Kokab Di Jabar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha

Sementara di sisi kanan dan kiri kursi pelaminan, ada kain tradisional ulos yang dihias dengan bunga-bunga sebagai pemanis.

Selanjutnya di dalam tenda, ada juga miniatur rumah tradisional batak yang lengkap dengan jagung dan tanaman palsu sehingga menarik undangan untuk berfoto di depannya.

Tidak ketinggalan gubuk-gubuk yang biasa di tengah sawah di letakkan pada tenda untuk tempat melepas lelah. Hal yang menarik, ada tempat khusus berisi kurungan ayam dan sepasang ayam hidup di dalamnya.

Makanan yang disediakan juga bernuansa nusantara dengan daging, ikan, sayur, nasi kebuli, gorengan, somay, sate, martabak, nasi bakar, es buah, serta makanan lainnya tersedia untuk lebih dari 1.500 undangan dan panitia.

Sebagai hiburan, "home-band" Amigos membawakan tembang-tembang yang sudah dikenal seperti Sai Anju Ma Au.

Baca Juga: Penemuan Mayat Bayi Gegerkan Penghuni Apartemen Green Pramuka

"Senang budaya Indonesia muncul semua. Ini selain pernikahan tapi memunculkan budaya Nusantara. Selamat berbahagia keduanya," kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi seusai menghadiri resepsi.

Sedangkan pengacara Ruhut Sitompul juga mengakui, bahwa pernikahan Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar benar-benar perkawinan budaya.

"Karena kita tahu Indonesia punya budaya yang banyak. Masyarakat Tapanuli berterima kasih kepada bapak Presiden dan Ibu Iriana. Kita lihat semua kemarin raja-raja hadir di pesta adat. Semangat kebersamaan ditunjukkan kembali. Pesta ini betul-betul meneladani apa yang Pak Jokowi harapkan," tutur Ruhut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI