Reuni 212 Bakal Bahas Buni Yani hingga Kasus Victor Laiskodat

Minggu, 26 November 2017 | 13:49 WIB
Reuni 212 Bakal Bahas Buni Yani hingga Kasus Victor Laiskodat
Konferensi pers Kongres Nasional Alumni 212 di Aula Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat, Minggu (26/11/2017). [Suara.com/Dian Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Alumni aksi 212 berencana menyelenggarakan reuni akbar dikawasan Monumen Nasional, Jakarta Pusat pada Sabtu (2/12/2017).

Presidium Alumni 212, Aminuddin, mengatakan isu utama yang akan dibahas dalam acara ini adalah mengenai reklamasi teluk Jakarta dan kasus  anggota DPR dari Fraksi Nasional Demokrat, Victor Laiskodat, yang diduga telah melakukan penistaan agama.

“Ya memang akan ada beberapa isu yang dibahas, pertama soal penolakan reklamasi. Kedua itu kasus Victor, kami minta kasus ini segera diselesaikan agar tidak ada lagi penistaan terhadap agama. Terakhir soal kasus Buni Yani, kami melihat itu ada ketidakadilan ya. Itu kira-kira yang akan kami bahas,” kata Aminuddin dalam koneferensi pers, Minggu (26/11/2017).

Baca Juga: Ditemani Mulan, Ahmad Dhani Sindir Maia Estianty?

Selain itu, isu sosial, politik dan ekonomi tak luput menjadi bahasan dalam acara ini. Hal tersebut dilakukan agar ke depannya, Indonesia menjadi negara yang berkembang ke arah yang lebih baik.

“Jadi kami sudah mengundang beberapa tokoh yang mumpuni di bidangnya untuk berbicara soal ini, mulai dari Pak Amien Rais hingga Pak Rizal Ramli kalau dari sisi ekonomi. Topik ini akan dibahas baik di kongres atau di reuni nanti,” ujar Amin.

Mengenai kasus Victor, bermula dari beredarnya video pidato dia di NTT yang menuduh Partai Demokrat, Partai Gerindra, PKS, dan PAN mendukung berdirinya negara khilafah di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI