Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Mahyudin mengatakan dari tiga orang yang berada di dalam mobil Toyota Grand Fortuner B 1732 ZLO, hanya Setya Novanto yang mengalami luka parah ketika terjadi kecelakaan di Jalan Permata Berlian, Jakarta Selatan.
"Supir (wartawan Metro TV, Hilman) tidak apa, karena yang di depan itu pakai safety belt, di belakang tidak pakai. Jadi waktu kecelakaan itu 'saya terlempar,' kata beliau. Terus jidat beliau ada biru, memar," ujar Mahyudin usai membesuk Novanto di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, Jalan Raya Kebayoran Lama, nomor 64, Jakarta Barat, Jumat (17/11/2017).
Mahyudin mengatakan saat kejadian, Novanto tidak memakai safety belt karena dia duduk di belakang.
"Jadi begitu tabrakan beliaunya terlempar, jadinya cedera. Yang nyetir di depan karena pakai safety belt ya tidak apa-apa," kata dia.
Kecelakaan terjadi ketika Novanto akan live di Metro TV di Kedoya. Setelah itu, dia akan menemui pimpinan DPD. Setelahnya, berencana ke KPK untuk memberikan keterangan.
"Beliau jelaskan saya ingin ke KPK, tapi sebelumnya saya pengin ketemu DPD 1 Golkar dulu, mungkin mereka akan bersama ke KPK mendampingi, nah dalam perjalanan itulah terjadi kecelakaan," katanya.
"Supir (wartawan Metro TV, Hilman) tidak apa, karena yang di depan itu pakai safety belt, di belakang tidak pakai. Jadi waktu kecelakaan itu 'saya terlempar,' kata beliau. Terus jidat beliau ada biru, memar," ujar Mahyudin usai membesuk Novanto di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, Jalan Raya Kebayoran Lama, nomor 64, Jakarta Barat, Jumat (17/11/2017).
Mahyudin mengatakan saat kejadian, Novanto tidak memakai safety belt karena dia duduk di belakang.
"Jadi begitu tabrakan beliaunya terlempar, jadinya cedera. Yang nyetir di depan karena pakai safety belt ya tidak apa-apa," kata dia.
Kecelakaan terjadi ketika Novanto akan live di Metro TV di Kedoya. Setelah itu, dia akan menemui pimpinan DPD. Setelahnya, berencana ke KPK untuk memberikan keterangan.
"Beliau jelaskan saya ingin ke KPK, tapi sebelumnya saya pengin ketemu DPD 1 Golkar dulu, mungkin mereka akan bersama ke KPK mendampingi, nah dalam perjalanan itulah terjadi kecelakaan," katanya.
Penyebab kecelakaan lalu lintas yang menimpa Novanto masih didalami polisi.
Saat ini, Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Kingkin W. memimpin olah tempat kejadian perkara.
Saat ini, Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Kingkin W. memimpin olah tempat kejadian perkara.
"Kami mau mendalami kembali penyebab terjadinya kecelakaan ya. Ini mau olah TKP," kata anggota polisi lalu lintas Inspektur Polisi Dua Sri Haryani di lokasi.
Area sepanjang trotoar sampai tiang listrik diberi police line pada saat ini. Police line dibentangkan agar tak mengganggu proses penyelidikan.
Di sekitar tempat kejadian, masih terlihat pecahan kaca mobil Toyota Grand Fortuner yang semalam ditumpangi Novanto.