Dana Operasional Ketua RT dan RW Naik, Sandiaga Ingat Ayahnya

Rabu, 15 November 2017 | 11:11 WIB
Dana Operasional Ketua RT dan RW Naik, Sandiaga Ingat Ayahnya
Gubernur Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno [suara.com/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemprov DKI menaikkan nilai dana operasional untuk Ketua rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW) mulai tahun 2018.

Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, dana operasional ketua RT naik menjadi Rp2 juta per bulan. Sementara untuk ketua RW naik mnejadi Rp2,5 juta per bulan.

Kenaikan dana operasional itu telah disetujui Komisi A DPRD Jakarta dalam rapat Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara tahun 2018.

Baca Juga: Ray Rangkuti: Setnov Sudah Tunjukkan Gelagat Mangkir dari KPK

“Masing-masing naik Rp500 ribu dari sebelumnya. Ya, walau dana operasional RT dan RW meningkat, mereka pasti akan mengeluarkan uang pribadinya untuk keperluan warga,” terang Sandiaga di Balai Kota Jakarta, Rabu (15/11/2017).

Ia mencontohkan ayahnya, Razif Halik Uno, yang pernah menjabat sebagai ketua RT selama enam periode. Selama itulah sang ayah seringkali menomboki kekurangan biaya operasional.

Sandiaga meyakini, kenaikan dana operasional itu akan habis untuk mengurusi warga.

Meski baru uang operasional yang dinaikkan, Sandiaga mengatakan ketua RT dan RW tidak mempermasalahkan soal uang honorarium mereka.

Mereka, kata Sandi, hanya ingin mendapatkan perhatian dari pemerintah DKI.

Baca Juga: Sandiaga Ingin 'Sulap' Tanah Abang Jadi Grand Bazaar Istanbul

"Mereka hanya mempersoalkan perhatian dari pemerintah. Mereka ingin diperhatikan, terutama mengenai kegiatan-kegiatan mengayomi warga,” tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI