Kebakaran Gedung DPR Diduga karena Korsleting Listrik

Selasa, 14 November 2017 | 12:25 WIB
Kebakaran Gedung DPR Diduga karena Korsleting Listrik
ILUSTRASI - Gedung Nusantara III DPR tampak dibenahi dan dipasangkan karpet merah, Selasa (22/8/2017). [Suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api yang melahap ruangan kontrol suhu udara (air handling unit) gedung Wisma Nusantara III, kompleks DPR/MPR RI, Selasa (14/111/2017).

"Sudah padam jam 12.00 WIB. Sekarang proses pendinginan," kata Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat Hardisiswan saat dikonfirmasi, Selasa (14/11/2017).

Menurut Hardi, penyebab kebakaran di ruangan yang berada di lantai dua Wisma Nusantara III diduga akibat hubungan arus pendek alias korsleting.

Baca Juga: Pimpinan DPRD Bali Tak Berkutik Saat Dibekuk di Kandang Sapi

"Plafon pembungkus pengatur suhu udara (AC)  itu yang terbakar. Diduga korsleting listrik," katanya.

Ada 12 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk memadamkan api di gedung tersebut.

Namun, Hardi masih belum mendapatkan informasi soal korbab luka-luka dan kerugian material akibat kebakaran tersebut.

"Jumlah korban luka belum ada informasi. Kerugian juga belum ya," tandasnya.

 

Baca Juga: Surya Paloh: Nasdem Bebaskan Ridwan Kamil Pilih Bakal Calon Wakil

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI