Pembangunan Simpang Tugu Ngurah Rai Rampung September 2018

Senin, 13 November 2017 | 12:39 WIB
Pembangunan Simpang Tugu Ngurah Rai Rampung September 2018
Kementerian PUPR memulai pekerjaan pembangunan underpass Simpang Tugu Ngurah Rai, Badung, Provinsi Bali. (Sumber: Kementerian PUPR)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Nantinya tidak akan ada penutupan lalu lintas jalan dalam proses pembangunannya, namun kami mengimbau masyarakat untuk menggunakan jalur alternatif agar tidak terjadi kemacetan yang terlalu parah,” tambah Yasmara.

Bagi pengendara dari Nusa Dua/Jimbaran menuju Denpasar dialihkan melalui jalur bypass Ngurah Rai ke jalan tol Bali Mandara. Rute Nusa Dua/Jimbaran ke Bandara Ngurah Rai dialihkan melalui bypass Ngurah Rai menuju Bundaran Ngurah Rai (melalui jalur kiri), sedangkan rute Denpasar menuju Bandara Ngurah Rai dialihkan melalui tol Pesanggaran menuju Bundaran Ngurah Rai (jalur kanan).

Rute Denpasar ke Nusa Dua dialihkan melalui tol Bali Mandara. Rute Kuta Utara ke Bandara Ngurah Rai dialihkan melalui Jalan Sunset Road ke arah Jalan Raya Kuta (Tuban). Pengalihan ke jalur alternatif berlaku selama pengerjaan proyek pembangunan underpass Tugu Ngurah Rai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI