Puting Beliung Hantam 107 Rumah di Indramayu

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 13 November 2017 | 08:44 WIB
Puting Beliung Hantam 107 Rumah di Indramayu
Ilustrasi angin puting beliung. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak 107 rumah di Desa Mekarjati, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat rusak diterjang angin puting beliung, namun tidak ada korban jiwa.

"Kebanyakan rumah rusak tertimpa pohon yang tumbang dan sekarang dari data yang kami terima ada 107 rumah yang rusak," kata Kasubag Humas Polres Indramayu AKP Heriyadi, di Indramayu, Senin (13/11/2017).

Heriyadi mengatakan, dari 107 rumah yang rusak, ada yang rusak berat sebanyak 22 rumah, rusak sedang 35 rumah, dan rusak ringan 50 rumah.

Dia menyebutkan, kejadian itu pada Minggu (12/11) sekira pukul 16.00 WIB, di Blok Cipedang Bunder RT 20, 21, 23, 24, 25, 26, 27 RW 07, 08, 09 Desa Mekarjati, Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramyu.

Baca Juga: Semenit, Puting Beliung 'Sapu Bersih' Puluhan Rumah di Bekasi

Menurutnya, dari keterangan saksi awalnya terjadi hujan deras disertai angin puting beliung yang mengakibatkan pohon tumbang menimpa rumah-rumah warga dan menutupi akses jalan raya.

"Kejadian bencana ini tidak mengakibatkan korban jiwa, hanya kerugian materiil saja," ujarnya pula.

Heriyadi menambahkan bahwa personel Polsek Haurgeulis dan tim gabungan membantu merapikan puing-puing bangunan rumah.

"Kami terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk membantu warga membersihkan

Baca Juga: Heboh 3 Puting Beliung di Kepulauan Seribu, Berbahaya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI