Suara.com - Mapolres Dharmasraya, Sumatera Barat dibakar sekelompok orang tidak dikenal pada, Minggu (12/11/2017) pukul 02.45 WIB dini hari. Akibatnya, seluruh bangunan gedung utama hangus terbakar.
"Iya telah terjadi kebakaran di Polres Dharmasraya. Api diduga berasal dari ruangan belakang antara ruang Siwas dengan ruang Sitipol," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri, Brigjen Pol Rikwanto, kepada awak media melalui pesan elektronik, Minggu pagi.
Dipaparkan Rikwanto, kebakaran mulanya diketahui personel piket SPK (Sentra Pelayanan Kepolisian). Mereka melihat gumpalan asap tebal dan langsung berupaya untuk memadamkan api sambil berteriak mencari bantuan.
"Kemudian pukul 03.00 WIB, dua mobil pemadam kebakaran tiba di Mapolres Dharmasraya untuk memadamkan api yang masih berkobar," ujar dia.
Baca Juga: Saber Pungli OTT 1.316 Kasus, Rata-rata Sektor Pendidikan...
Saat bekerja memadamkan api, salah satu petugas pemadam kebakaran melihat dua orang mengenakan pakaian serba hitam dan menenteng busur panah.
Personel kepolisian pun langsung mengepung dua orang yang dicurigai tersebut, namun mereka melakukan perlawanan.
"Namun orang tersebut melakukan perlawanan dengan melepaskan beberapa busur panah ke arah petugas, sehingga personel Polres Dharmasraya melakukan tindakan tegas dengan menembakkan peluru ke udara. Akan tetapi kedua orang itu tetap melakukan perlawanan, sehingga dilakukan penembakan arah pelaku dan keduanya meninggal dunia," jelasnya.