Suara.com - Presiden Joko Widodo berpesan kepada putri semata wayangnya Kahiyang Ayu yang akan disunting oleh Muhammad Bobby Nasution, agar bersabar dalam berumah tangga.
Pesan itu diutarakan Jokowi kepada Kahiyang saat prosesi sungkeman di rumah pribadinya, Kelurahan Sumber, Solo, JawaTengah, Selasa (7/11/2017).
"Kalau saya hanya hati-hati membina rumah tangga, yang sabar, yang sabar," kata Jokowi seusai prosesi.
Baca Juga: Kabur saat Digerebek, Polisi Tangkap Istri Politikus Gerindra
Menurut presiden, dirinya bersama Ibu Iriana terharu saat prosesi sungkeman putrinya yang akan disunting Bobby pada Rabu (7/11).
Presiden juga mendoakan rumah tangga Kahiyang dan Bobby langgeng, dan juga mengharap doa dari masyarakat.
"Karena apa pun Kahiyang ini sudah dari kecil sampai besar setiap hari bersama di rumah, dan besok Insya Allah setelah ijab qobul sudah mandiri membangun keluarga sendiri. Kami berdoa dan mohon doa restunya agar Kahiyang Ayu dan Muhammad Bobby Afif Nasution bisa membangun keluarga yang sakinah mawadah warahmah," pinta Jokowi.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu mengatakan, makna dari prosesi siraman dalam pernikahan adat Jawa adalah untuk membersihkan hati dan pikiran calon pengantin.
"Siraman telah selesai Alhamdulillah semuanya berjalan lancar baik mulai dari awal sampai akhir," tuturnya.
Baca Juga: Demi iPhone Terbaru, Mahasiswi Keguruan Ini Nekat Telanjang
Prosesi prapernikahan Kahiyang-Bobby akan dilanjutkan pada Selasa malam ini, yaitu midodareni di kediaman Jokowi.