Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya puluhan orang di gudang pabrik mercon, PT. Panca Buana Cahaya Sukses di Tangerang yang dilalap si jago merah Kamis (26/10/2017) pagi.
Gubernur Jakarta yang belum lama dilantik itu berharap kasus serupa tidak lagi terulang di kemudian hari. Untuk itu, menurutnya pengawasan dari kepala daerah setempat dan pihak kepolisian perlu ditingkatkan.
"Turut berduka cita, bela sungkawa, ini menjadi pelajaran untuk lebih berhati-hati, pengawasan," ujar Anies seusai menghadiri acara di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2017) malam.
Anies belum mendapat laporan apakah di Jakarta ada pabrik petasan atau tidak. Ia akan mengeceknya lebih dahulu.
"Nanti kami lihat apakah ada yang mirip (gudang mercon seperti Tangerang)," kata Anies.
Api melalap bangunan pabrik tersebut sejak sekitar pukul 09.00 WIB dan baru bisa dipadamkan petugas pada pukul 12.00 WIB. Akibat peristiwa tersebut, sebanyak 47 orang tewas dan 46 orang mengalami luka bakar. Sementara 10 lainnya masih dinyatakan hilang.
Polisi telah mengevakuasi puluhan jenazah korban ke RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur. Sedangkan 46 orang yang selamat mendapatkan perawatan di beberapa rumah sakit di sekitar lokasi.
Kebakaran Pabrik Mercon Tewaskan 47 Orang, Begini Reaksi Anies
Kamis, 26 Oktober 2017 | 23:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
08 November 2024 | 09:22 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI