Di antara tanaman yang tumbuh subur di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, terdapat dua pohon besar yang mencolok. Namanya pohon Keben, nama lainnya Barringtonia Asiatica, atau sering disebut pohon perdamaian.
Dua pohon rindang tersebut terletak di halaman Istana Negara, tepatnya di samping dua pohon beringin. Pohon jenis ini banyak tumbuh di pantai wilayah Sumatera dan Jawa.
Pohon Keben di Istana punya sejarah tersendiri. Pohon tersebut ditanam langsung oleh Presiden Soeharto dan Ibu Tien Soeharto pada 5 Juni 1986. Ketika itu bertepatan dengan peringatan hari lingkungan hidup sedunia.
Pohon Keben dijadikan sebagai simbol perdamaian oleh Soeharto. Hal ini sesuai anjuran Badan Lingkungan Hidup Perserikatan Bangsa Bangsa agar setiap negara menanam pohon yang melambangkan perdamaian.
Dua pohon rindang tersebut terletak di halaman Istana Negara, tepatnya di samping dua pohon beringin. Pohon jenis ini banyak tumbuh di pantai wilayah Sumatera dan Jawa.
Pohon Keben di Istana punya sejarah tersendiri. Pohon tersebut ditanam langsung oleh Presiden Soeharto dan Ibu Tien Soeharto pada 5 Juni 1986. Ketika itu bertepatan dengan peringatan hari lingkungan hidup sedunia.
Pohon Keben dijadikan sebagai simbol perdamaian oleh Soeharto. Hal ini sesuai anjuran Badan Lingkungan Hidup Perserikatan Bangsa Bangsa agar setiap negara menanam pohon yang melambangkan perdamaian.
Pohon setinggi sekitar 7 meter tersebut memiliki batang bercabang dan daunnya lebar. Pohon ini terawat.
Seorang pekerja taman dari Staf Rumah Tangga Sekretariat Kepresidenan, Muslih Bin Risan, menjadi saksi penanaman pohon itu.
"Saat itu saya yang menyediakan airnya saat Ibu Tien menanam pohon itu," kata Muslih kepada Suara.com.
Pria lansia ini mengaku sudah bekerja di bagian rumah tangga Kepresidenan sejak era Presiden Soekarno pada tahun 1963 hingga sekarang. Menurutnya, Ibu Tien sangat memperhatikan tanaman-tanaman di lingkungan Istana.
Saat ini, area sekitar pohon dipakai untuk memarkir mobil-mobil para menteri dan kepala lembaga negara. Daunnya yang rindang membuat adem disaat cuaca panas.
Berhubung kawasan Istana sekarang dalam tahap rehabilitasi drainase, dua pohon tersebut ditutupi. Untuk sementara, kendaraan para menteri tak bisa parkir di bawah pohon perdamaian.
Saat ini, area sekitar pohon dipakai untuk memarkir mobil-mobil para menteri dan kepala lembaga negara. Daunnya yang rindang membuat adem disaat cuaca panas.
Berhubung kawasan Istana sekarang dalam tahap rehabilitasi drainase, dua pohon tersebut ditutupi. Untuk sementara, kendaraan para menteri tak bisa parkir di bawah pohon perdamaian.