Bahas Pengamanan Asian Games, Sandiaga: Untuk Kehormatan Bangsa

Selasa, 24 Oktober 2017 | 17:40 WIB
Bahas Pengamanan Asian Games, Sandiaga: Untuk Kehormatan Bangsa
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, menemui Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi di Markas Kodam Jaya di Cililitan, Jakarta Timur, Selasa (24/10/2017).

Pertemuan tersebut dalam rangka silaturahmi mereka sebagai pimpinan daerah yang baru di pemerintah provinsi DKI Jakarta.

Bukan hanya itu, dalam perjumpaan itu juga dibahas masalah pengamanan Ibu Kota Jakarta, khususnya menjelang Asian Games 2018.

Seperti diketahui, Jakarta menjadi salah satu kota yang mendapat kehormatan menggelar pesta olahraga se-Asia ini, di samping Palembang.

Baca Juga: Beli Ferrari 'Tergila', Paling Cepat Sampai di Tangan Semester II

"Kami ingin menyampaikan apresiasi juga atas peran panglima dan seluruh jajaran Kodam yang selama ini telah ikut serta di dalam memastikan Jakarta kondisinya aman dan nyaman bagi semua," ujar Anies.

Di lain pihak, Sandiaga menjelaskan, kesiapan pengamanan untuk Asian Games 2018 menjadi prioritas utama. Untuk itu perlu ada kerjasama antara Pemprov DKI, TNI, dan Polri.

"Untuk prioritas ini (keamanan Asian Games), karena wajah Indonesia dan kehormatan bangsa itu ada di tangan kita," kata Sandiaga.

Pemerintah DKI, kata Sandiaga, tidak ingin perhelatan multicabang olahraga empat tahunan itu menuai kendala yang dapat mengganggu jalannya acara.

"Kami harus pastikan keamanannya maupun persiapan untuk pelaksanaan Asian Games tidak menemui kendala yang berarti," pungkas dia.

Baca Juga: Cedera, Kevin/Marcus Absen di Prancis Open

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI