Suara.com - Anies Rasyid Baswedan akan memakai mobil dinas gubernur bernomor DKI 1 bekas Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Mobil tersebut sekarang masih dipakai Djarot Saiful Hidayat sejak menggantikan Ahok.
"Yang sudah ada kami pakai. Nggak (beli baru), tetap saja. Kami pakai kijang," ujar Anies di Jalan Tirtayasa II, nomor 12, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (12/10/2017).
Mobil kijang yang dimaksud adalah Toyota Innova yang sehari-hari dipakai Anies untuk beraktivitas.
Sebelum, Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri Provinsi Jakarta Muhammad Mawardi mengatakan pemerintah sudah mengusulkan pengadaan mobil dinas baru jenis Land Cruiser dan Lexus.
"Kami sudah usulkan ke Badan Pengelola Aset Daerah untuk dapat segera disiapkan mobil dinas gubernur dan wakil gubernur," kata .
Mawardi belum tahu rincian anggaran untuk pembelian mobil baru.
Anies dan Sandiaga akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana, Senin (16/10/2017).
Usai pelantikan, kedua pemimpin akan ke Balai Kota dengan menggunakan mobil dinas.
"Setelah pelantikan pakai yang sudah ada sekarang ini. Kan kami sedang ajukan ke badan pengelolaan adet daerah (kalau mau beli baru), sedang dalam proses. Kita minta yang terbaru," kata dia.