Keluarga KH Hasyim Asy'ari Angkat Bicara Soal Poster KAMMI

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 04 Oktober 2017 | 00:24 WIB
Keluarga KH Hasyim Asy'ari Angkat Bicara Soal Poster KAMMI
Seorang Banser melintas di samping lukisan KH Hasyim Asy'ari di Kantor PWNU Jatim, Surabaya, Minggu (21/12). [Antara/M Risyal Hidayat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari sisi pemikiran dan gerakan, organisasi yang dideklarasikan di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) itu juga lebih dekat dengan gerakan Ikhwanul Muslimin daripada Nahdlatul Ulama.

"Mereka lupa siapa mereka. Sehingga, ketika mengutip 'Dawuh' Mbah Hasyim, warga NU sulit mempercayai karena latar belakang mereka," ujar dia.

Sebelumnya, beredar poster ajakan mengikuti Daurah Marhalah I dari KAMMI Ulul Albab UIN Maliki Malang. Poster tersebut beredar luar lewat jejaring sosial, salah satunya instagram.

Poster yang disebar oleh akun instagram @kammium tersebut mencantumkan foto Hadlratussyaikh KH M Hasyim Asy'ari beserta satu "Dawuh" beliau sebagai dalil ajakan.

Baca Juga: Jokowi Resmikan Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari

Isi dari "Dawuh" KH Hasyim yang dicantumkan adalah "Pertahankanlah agama Islam, berusaha sekuat tenaga memerangi orang yang menghina alquran, menghina sifat Allah dan tunjukkanlah kebenaran kepada para pengikut kebatilan dan penganut akidah sesat. Ketahuilah, usaha keras memerangi (pemikiran-pemikiran) tersebut adalah wajib".

Poster tersebut diketahui disebar pertama kali pada Selasa (26/09). Di poster itu juga ada informasi bahwa kegiatan daurah kurang 12 hari lagi, pada 8 Oktober 2017. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI