Suara.com - Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria mengatakan partainya sudah siap melakukan pendaftaran dan verifikasi calon peserta pemilu yang akan diselenggarakan pada 2019.
"Gerindra sudah siap dari jauh-jauh hari terkait pendaftaran KPU," kata Ketua Komisi II DPR dalam diskusi terkait Pendaftaran dan Verifikasi Parpol Calon Peserta Pemilu 2019 di KPU, Selasa (3/10/2017)
KPU menetapkan waktu pendaftaran dan penyerahan syarat partai peserta pemilu pada 3-16 Oktober 2017.
Ahmad Riza mengatakan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang rencananya datang ke KPU untuk memenuhi persyaratan.
"Ya kami daftar nanti, dan yang pasti tidak di hari-hari akhir, insya Allah bersama Pak Prabowo juga," katanya. "Untuk hari pastinya biar Pak Prabowo yang akan menyampaikan."
Terkait pengisian sistem informasi partai politik, Rizal mengatakan Gerindra sudah memiliki tim khusus.
"Pengisian sipol kami sudah menyiapkan anggota kita untuk mengisi sipol menurut peraturan yang telah ditetapkan," katanya.
Rizal meminta KPU tetap menjaga transparansi.
Dia berharap pemilu 2019 berlangsung demokratis sehingga iklim demokrasi terbangun.
Dia juga berharap semua partai peserta pemilu dapat berkompetisi dengan sehat.
"Mari kita berkompetisi dengan sehat, dengan visi misi kita masing masing," kata dia.
Siapa capres Gerindra?
Ketika ditanya soal calon presiden, Ahmad Riza menjawab secara diplomatis.
"Pasti kader ataupun anggota yang terbaik dari Gerindra yang akan diusung di 2019," kata dia.
Elektabilitas Prabowo Subianto selalu berada di bawah Joko Widodo dalam survei-survei yang dilakukan lembaga riset. [M. Fauzi Daulay]