Suara.com - Suster Nani Diana Lie (25) yang sebelumnya disangka menghilang setelah mobilnya ditemukan di Danau Sentani, Papua, pada 26 September 2017, akhirnya ditemukan dalam kondisi sehat.
Suster Nani ditemukan sekitar pukul 20.30 WIT di wilayah Abepura, Kota Jayapura, bersama dengan tiga teman wanita.
“Benar Nani sudah ditemukan tadi malam dan sudah dikembalikan ke pihak keluarga. Kondisi Suster Nani masih shock dan belum bisa dimintai keterangan,” kata Kapolsek Abepura AKP James Tigai kepada Kabarpapua.co, Selasa (3/10/2017).
Entah skenario apa yang ingin dimainkan Suster Nani dengan menjatuhkan mobil ke Danau Sentani, dekat Yoka. Namun polisi sudah memprediksikan Suster Nani tidak berada di dalam mobil saat kejadian.
“Jika Suster Nani tenggelam, pasti tiga hari mayatnya sudah mengapung. Jika Suster Nani dibunuh dan dibuang pada suatu tempat, maka bau busuk mayat itu akan tercium. Tapi, indikasi itu semua tak ditemukan. Jadi ada dugaan Suster Nani masih hidup,” ujarnya.
Ketika ditanya apakah tindakan Suster Nani berlatar hubungan cinta sejenis, Kapolsek Abepura belum dapat memastikan.
“Pemeriksaan keterlibatan cinta sejenis itu harus melalui pemeriksaan psikiater,” James menambahkan.
Polisi masih berusaha membujuk Suster Nani untuk memberikan keterangan. Kapolresta Jayapura Kota dijadwalkan akan memberikan keterangan pers.
Suster Nani dilaporkan hilang pada 27 September 2017 usai menolong warga melakukan persalinan di Kampung Puay, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura. (kabarpapua.co/Liza Indriyani)