Suara.com - Sebuah vas Cina senilai antara 500 franc Swiss (Rp6 jutaan) dan 800 franc Swiss (Rp11 juta), berhasil dijual dengan harga fantastis. Harga yang dibanderol mencapai 5 juta franc Swiss atau kisaran Rp69 miliar di sebuah rumah pelelangan Jenewa.
Menurut katalog, vas bunga, yang tingginya 60 cm dan menggambarkan tiga naga biru dengan latar belakang kuning, berasal dari abad ke-20, namun diberi tanda yang tidak terverifikasi dari abad ke-18 era Qianlong.
Saat proses perlelangan, sempat ada perebutan oleh dua orang yang percaya vas itu sebenarnya dari abad ke-18.
Pelelang di rumah lelang Geneve-Encheres mengatakan bahwa usia vas tersebut sulit untuk dievaluasi secara akurat dan cenderung konservatif dalam perkiraan mereka.
Baca Juga: Pecahkan Vas Cina Seharga Rp11,7 Miliar, Seniman Meksiko Minta Ampun
"Ini adalah harga saat ketuk palu sehingga dengan komisi totalnya 6,08 juta franc Swiss (Rp84 miliaran)," kata juru lelang Olivier Fichot dikutip Asia One dari AFP.
Harga akhir 10.000 kali lebih banyak dari perkiraan katalog.
Pembeli amatir dari Asia, berada di ruangan untuk pelelangan, sementara pesaingnya mengajukan penawaran melalui telepon. Fichot mengatakan bahwa itu adalah tawaran tertinggi yang pernah dilakukan di Jenewa, di luar perhiasan dan jam tangan.
Rekor rumah pelelangan sebelumnya adalah patung Budha perunggu yang dijual seharga 550.000 franc Swiss atau sekitar Rp7 miliar.