Ibu Negara Iriana Joko Widodo mengatakan kanker serviks merupakan penyebab kematian perempuan nomor dua di dunia. Agar angka kasus dapat ditekan, Iriana melakukan kampanye keliling Indonesia bersama Menteri Kesehatan Nila Moeloek.
"Saya dan ibu menteri selalu keliling ke Indonesia di pelosok manapun saya akan datangi. Karena sangat bahaya Kanker, kalau bukan kita yang peduli," ujar Iriana di acara peringatan Bulan Peduli Kanker Pemeriksaan Deteksi Dini Kanker Serviks dan Payudara Melalui Iva Test dan Sadanis di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Rabu (20/9/2017). Acara ini juga dihadiri Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Ketua Penggerak PKK Nasional Erni Guntarti Tjahjo Kumolo.
Iriana tak kalah seru dengan Presiden Joko Widodo yang selalu membagi-bagikan sepeda kepada warga yang menghadiri acaranya. Iriana membagi-bagikan peralatan elektronik, seperti rice cooker, mixer, blender, kepada peserta yang berani maju dan menceritakan pengalaman menyangkut deteksi kanker serviks.
Sita (34) merupakan salah satu peserta yang maju.
"Ke sini atas undangan atau datang sendiri, ibu tertarik nggak atau dipaksa kesini," kata Iriana.
"Saya dikasih tahu. Saya tertarik bu," Sita menjawab.
Iriana kemudian bertanya kepada Sita mengenai hasil pemeriksaan dini kanker serviks.
"Sudah diperiksa bu. Puji Tuhan," kata Sita..
Iriana yang melihat hasil pemeriksaan terhadap Sita kemudian ikut bersyukur.
"Alhamdulillah sehat dan nanti bisa nambah adik lagi pasti menghasilkan anak yang cerdas," kata Iriana.
Setelah itu, Sita mendapatkan rice cooker dari Iriana yang diberikan lewat anggota Pasukan Pengamanan Presiden.
"Saya dan ibu menteri selalu keliling ke Indonesia di pelosok manapun saya akan datangi. Karena sangat bahaya Kanker, kalau bukan kita yang peduli," ujar Iriana di acara peringatan Bulan Peduli Kanker Pemeriksaan Deteksi Dini Kanker Serviks dan Payudara Melalui Iva Test dan Sadanis di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Rabu (20/9/2017). Acara ini juga dihadiri Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Ketua Penggerak PKK Nasional Erni Guntarti Tjahjo Kumolo.
Iriana tak kalah seru dengan Presiden Joko Widodo yang selalu membagi-bagikan sepeda kepada warga yang menghadiri acaranya. Iriana membagi-bagikan peralatan elektronik, seperti rice cooker, mixer, blender, kepada peserta yang berani maju dan menceritakan pengalaman menyangkut deteksi kanker serviks.
Sita (34) merupakan salah satu peserta yang maju.
"Ke sini atas undangan atau datang sendiri, ibu tertarik nggak atau dipaksa kesini," kata Iriana.
"Saya dikasih tahu. Saya tertarik bu," Sita menjawab.
Iriana kemudian bertanya kepada Sita mengenai hasil pemeriksaan dini kanker serviks.
"Sudah diperiksa bu. Puji Tuhan," kata Sita..
Iriana yang melihat hasil pemeriksaan terhadap Sita kemudian ikut bersyukur.
"Alhamdulillah sehat dan nanti bisa nambah adik lagi pasti menghasilkan anak yang cerdas," kata Iriana.
Setelah itu, Sita mendapatkan rice cooker dari Iriana yang diberikan lewat anggota Pasukan Pengamanan Presiden.