Santainya Halimah saat Pergi Kerja dari Rusun ke Istana Presiden

Reza Gunadha Suara.Com
Rabu, 20 September 2017 | 11:42 WIB
Santainya Halimah saat Pergi Kerja dari Rusun ke Istana Presiden
[Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Singapura Halimah Yacob terkejut ketika mendapat perlakuan bak selebritas saat keluar dari flatnya di Yishun, untuk bekerja di istana.

Tak ada yang berbeda dari Halimah Yacob saat berangkat kerja. Ia tampak mengenakan atasan berlengan panjang dan celana satin serta jilbab.

Ia juga hanya dikawal oleh seorang perempuan ajudannya, saat keluar dari kompartemennya. Namun, saat Halimah sampai di lantai dasar, ia kaget melihat tetangganya berkumpul dan mengucapkan selamat bekerja kepadanya.

Baca Juga: Emas dan Berlian 'Koruptor Sapi' Dilelang KPK, Berminat?

Momen keberangatan kerja Halimah itu terekam video amatir yang lantas viral setelah diunggah ke media sosial.

Dalam video itu, seperti dilansir Stomp, Selasa (19/9/2017), Halimah tampak melambaikan tangan kepada para tetangganya.

Halimah, seperti diberitakan Straits Times, Rabu (13/9), menjadi Presiden Singapura pertama yang menolak menempati istana kepresidenan. Ia memilih untuk tetap tinggal bersama suaminya di apartemen alias rumah susun (rusun).

“Saya tetap tinggal di apartemen, daerah Yishun. Saya merasa enak, nyaman, dan sudah bertahun-tahun tinggal di sana,” tutur Halimah.

Ia menceritakan sudah 30 tahun terakhir tinggal di rusun tersebut bersama sang suami. Apartemen itu sendiri terdiri dari dua lantai yang memuat 9 kamar tidur.

Baca Juga: Ibu Mau Ikut Syuting Juga? Iriana Jokowi: Tidak, Mau Nyapu Dulu

"Ukuran apartemen kami seluas penthouse (griya tawang). Itu sudah sangat besar buat kami,” tukas sang suami, Abdullah Alhabshee.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI