Dikecam Internasional, Suu Kyi Batalkan Pidato di Sidang PBB

Reza Gunadha Suara.Com
Rabu, 13 September 2017 | 13:25 WIB
Dikecam Internasional, Suu Kyi Batalkan Pidato di Sidang PBB
Presiden Myanmar Htin Kyaw (tengah), bersama Aung San Suu Kyi dan Ketua DPR Win Myint, saat tiba di Sidang Parlemen di Naypyitaw, Myanmar, Rabu (30/3/2016). [Reuters/Aung Naing Soe]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika dirinya menuai banyak kritik dan kecaman internasional, Kanselor Myanmar Aung San Suu Kyi membatalkan kehadirannya sebagai peserta dan pemberi pidato dalam rapat ke-72 Majelis Umum PBB, yang digelar pada 20 September 2017.

Pembatalan itu, seperti disitat Nikkei Asian Review, Rabu (13/9/2017), diumumkan Direktur Jenderal Kantor Presiden U Zaw Htay.

”Penasihat Negara (Suu Kyi) batal menghadiri dan memberikan pidato dalam sidang PBB. Dia ingin tetap berada di Myanmar untuk menyelesaikan masalah dalam negeri,” demikian pernyataan Zaw Htay.

Baca Juga: KPK Sinyalemen Tolak Permintaan DPR untuk Tunda Periksa Setnov

Suu Kyi, kata dia, nantinya akan digantikan oleh Wakil Presiden Myanmar U Henry Van Thio sebagai pemimpin delegasi mereka adi sidang Majelis Umum PBB.

Suu Kyi dalam tiga pekan terakhir mendapat kecaman dari internasional karena dinilai bungkam dan cenderung mendukung militer Myanmar melakukan persekusi terhadap komunitas Rohingya di Rakhine.

Kritik terhadap Suu Kyi juga dilontarkan sejumlah koleganya yang sama-sama menerima hadiah Nobel Perdamaianan, seperti Desmond Tutu dan Malala Yousafzai.

Hingga kekinian, sedikitnya 300 ribu warga Rohingya melarikan diri dari Rakhine menuju perbatasan Myanmar-Bangladesh. Mereka lari karena takut dibunuh militer.

 

Baca Juga: Melawan saat Dibawa ke Penadah, Perampok Sadis Pasutri Ditembak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI