Suara.com - Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal, Abu Hurairah Abdul Salam, mengatakan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo turut memberikan satu ekor sapi untuk kurban pada perayaan Iduladha 2017.
Abu Hurarirah mengatakan, sapi itu diberikan kepada Masjid Istiqlal atas nama MNC Group, bukan hary sebagai politikus.
"Bukan (Pak Hary Tanoe yang kurban), MNC group. Tapi yang datang ke sini sebagai simbolis menyerahkan Bapak Hary Tanoe sendiri. Tapi bukan atas nama pribadi," ujar Abu saat ditemui wartawan Suara.com di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (31/8/2017).
Baca Juga: DPR Minta Rp343 Miliar untuk Biaya Jalan ke Luar Negeri
Sapi dari perusahaan yang dipimpin Hary Tanoe itu jenisnya limosin dengan berat 1,1 ton. Sapi ini diserahkan, Selasa 29 Agustus 2017, ke Wakil Sekretaris Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal Sukirman.
"Beratnya 1 ton. Datang dua hari lalu, paling cepat dia. Itu bukan dari pribadi dia, tapi dari MNC Group, karena kan banyak karyawan yang muslim," kata Abu.
Sampai pukul 13.00 WIB, Masjid Istiqlal mencatat sudah ada 15 ekor sapi dan 12 kambing yang akan dipotong besok. Jumlah tersebut kemungkinan akan terus bertambah.
"Kan data dari saya ada yang masih dalam bentuk uang, masih dalam pengadaan. Pembelian kan bisa menawar ya nanti, jadi tak tahu akan dapat berapa," kata Abu.
Sejumlah pejabat negara yang ikut memberikan hewan kurban di Masjid Istiqlal di antaranya Presiden Joko Widodo (sapi ongole 1,5 ton), Wakil Presiden Jusuf Kalla (sapi ongole 1,3 ton), dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
Baca Juga: Ini Asal Uang dalam 33 Tas Ransel Milik Dirjen Perhubungan Laut