Tikam Dua Tentara, Lelaki Berpisau Roboh Ditembus Timah Panas

Ruben Setiawan Suara.Com
Sabtu, 26 Agustus 2017 | 04:00 WIB
Tikam Dua Tentara, Lelaki Berpisau Roboh Ditembus Timah Panas
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seorang lelaki ditembak setelah menyerang dua orang tentara dengan sebilah pisau di Jalan Emile Jacqmain, Brussels, Belgia, Jumat (25/8/2017), demikian disampaikan jaksa setempat.

Lelaki berusia 30 tahun, yang menurut pihak berwenang tidak memiliki catatan aktivitas terorisme, kini berada di rumah sakit dalam keadaan kritis. Tentara menembak lelaki yang menyerang mereka. Menurut sejumlah saksi mata, si lelaki membawa pisau.

“Dengan identitas yang kami miliki saat ini, ia adalah lelaki berusia 30 tahun yang tidak punya catatan terorisme,” kata juru bicara kejaksaan.

Dua tentara mengalami luka ringan dalam insiden tersebut. Salah satunya mengalami luka pada wajah, sementara seorang lainnya mengalami cedera pada tangan.

“Kami mendukung penuh para tentara kami. Jajaran keamanan kami dalam kewaspadaan tinggi. Kami akan terus memantau situasi dengan ketat,” ujar Perdana Menteri Belgia Charles Michel.

Sejumlah foto memperlihatkan situasi di lokasi kejadian, di mana sejumlah polisi dan petugas paramedis bekerja di area yang sudah ditutup. Pada foto lain, terlihat seseorang yang diduga tersangka terbaring di tanah.

“Situasi aman terkendali,” bunyi pernyataan dari kepolisian federal.  (Metro)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI