Polisi Selidiki Asal Sabu Milik Dua Polantas yang Lakukan Pungli

Kamis, 24 Agustus 2017 | 11:34 WIB
Polisi Selidiki Asal Sabu Milik Dua Polantas yang Lakukan Pungli
Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta Usai Memberikan Piagam Penghargaan kepada 14 Anggota Polisi Dit Tahti Polda Metro Jaya, Kamis (24/8/2017). [Suara.com/Agung Sandy Lesmana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua anggota polisi, Brigadir DF dan Brigadir RF, yang tertangkap basah melakukan pungutan liar terhadap pengemudi mobil, ternyata juga tersandung kasus narkoba. Sebab, mereka kedapatan menyimpan sabu-sabu saat ditangkap.

Aparat Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya masih menyelidiki asal sabu yang ditemukan petugas Provos Divisi Profesi dan Pengamanan Polri saat menangkap dua oknum polisi tersebut.

"Kami proses, jadi itu hal yang menjadi kewajiban kami untuk memproses, bahkan harus mencari tahu dia dapat barang dari mana, dan harus ditangkap juga," kata Dirnarkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Nico Afinta di Polda Metro Jaya, Kamis (24/8/2017).

Baca Juga: Djarot Minta Pasar Tradisional Sedia Puskesmas Mini dan Hiburan

Menurut Nico, pihaknya memiliki waktu 3x24 jam untuk menentukan status DF dan RF setelah dilakukan penangkapan.

"Masih proses ya, nanti 3x24 jam kami dalami dulu, membeli barang dari mana, kemudian seterusnya," kata Nico.

Sebelumnya, tim Provost Divpropam Polri menangkap lima anggota Ditlantas Polda Metro Jaya saat melakukan razia kendaraan di pintu keluar tol Semanggi, Jenderal Gatot Subroto, Jakarta pada Selasa (28/8/2017) sekitar pukul 19.00 WIB.

Kelima oknum polisi yakni Brigadir DF, Brigadir RF, Briptu MTRS, Bripka AP, dan Brigadir HPS ditangkap karena melakukan pungli kepada pengemudi mobil, saat melakukan razia tanpa surat perintah. Mereka meminta uang sebesar Rp100 ribu kepada pengemudi mobil yang berhentikan.

Selain itu, petugas juga menemukan barang bukti narkoba jenis sabu dan alat hisap (bong) di dalam mobil Brigadir DF dan Brigadir RF.

Baca Juga: Djarot: Bisa Beli Mobil Mewah, Artis Harus Bayar Pajak Dong

Kedua oknum polisi mengakui telah mengonsumsi sabu sebelum melakukan razia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI