Indonesia Telah 'Bersemayam' di Hati Mereka....

Reza Gunadha Suara.Com
Minggu, 20 Agustus 2017 | 14:50 WIB
Indonesia Telah 'Bersemayam' di Hati Mereka....
Petugas kepolisian China memeriksa kartu identitas warga yang hendak mengikuti upacara peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan Indonesia di KBRI Beijing, China, Kamis (17/8). [ANTARA FOTO/M. Irfan Ilmie/kye/17]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mereka bukan warga Indonesia, tak pula tinggal di Nusantara, namun Indonesia telah ”bersemayam” di hatinya masing-masing. Begitulah, ”rayuan pulau kelapa” membuat mereka turut memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan Indonesia.

Yan Chong Chao tak kunjung berhasil menggapai kursi yang ada di depannya karena sepatu kanannya masih tersangkut pada permukaan batu paving setinggi setengah sentimeter.

Disodorkannya tangan kiri kepada Antara, sedangkan tangan kanannya memegang erat-erat lengan istrinya.

Setelah bersusah payah dalam beberapa langkah, barulah pria berkebangsaan Singapura berusia 80 tahun tersebut bisa duduk lega di kursi kosong, berdampingan dengan perempuan yang usianya lima tahun lebih muda itu.

Baca Juga: Maroko Heboh, 15 Bocah Kena Rabies karena Perkosa Keledai

Matanya menerawang. Bendera Merah Putih berkibar tertiup angin sepoi. Sinar mentari pagi yang menerobos celah pepohonan rimbun di pinggir Jalan Raya Dongzhimen, memperindah kibasan Sang Bendera yang baru saja menyentuh ujung tiang itu.

Perlahan-lahan dikeluarkannya kamera digital merek Canon dari saku celananya. Dalam keterbatasan gerak fisik karena faktor usia, Yan masih bisa membidik momentum demi momentum upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi di halaman Kedutaan Besar Republik Indonesia di Beijing, Kamis (17/8) pagi.

Kecintaan pria yang masih tetap mengajar di Chinese Academy of Sciences, Beijing, di usia senjanya itu kepada Indonesia tidak pernah dilontarkannya dengan kata-kata.

Ia khawatir kata-kata cinta yang diucapkannya sekadar basa-basi atau bahkan cinta palsu.

Baca Juga: 'ShameOnYouMalaysia' Populer di Twitter, Warga Malaysia Murka

Tanpa mengucapkan kata cinta pun, sebagian raganya sudah Merah Putih karena istrinya, Huang Fang Fei (75), berkebangsaan Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI