Perayaan hari Kemerdekaan RI ke 72 di Istana Merdeka, Jakarta, hari ini, penuh warna, seperti tahun-tahun sebelumnya. Yang paling menarik, selain para tamu undangan mengenakan pakaian adat, semua mantan Presiden yang masih ada, kompak hadir.
B. J. Habibie, Megawati Soekarnoputri, dan Susilo Bambang Yudhoyono, kemudian mantan wakil Presiden Try Sutrisno dan Boediono.
Kehadiran Yudhoyono di HUT RI di Istana setelah lengser merupakan sejarah baru. Apalagi, dia bisa disatu acara bersama Megawati. Seperti diketahui, hubungan keduanya merenggang sejak pilpres 2004.
Sejak itu, setiap ada acara kenegaraan, Megawati tak pernah hadir bersama Yudhoyono.
Di Istana, mereka foto bersama dengan Presiden Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla , dan Habibie.
"Iya foto bareng-bareng tadi," kata Yudhoyono.
Yudhoyono mengatakan di dalam Istana tadi sempat berbincang-bincang sejenak dengan Presiden Jokowi, Jusuf Kalla, dan para Presiden terdahulu.
"Banyak, yang diobrolkan banyak," ujar dia.
Ketika ditanya apakah tadi ngonrol dengan Megawati, Yudhoyono tidak mau menjawab.
"Kasih jalan ya, maaf, maaf, baik-baik ya anak-anak. Sukses selalu ya," tutur Yudhoyono.