Helikopter Presiden di Sidang Tahunan MPR Jadi Ajang Foto-foto

Rabu, 16 Agustus 2017 | 10:41 WIB
Helikopter Presiden di Sidang Tahunan MPR Jadi Ajang Foto-foto
Helikopter Kepresidenan [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua helikopter ‎Superpuma terparkir di lapangan sepakbola, kompleks MPR/DPR/DPD, Jakarta, Rabu (16/8/2017). Dua helikopter ini disiagakan untuk mendukung kegiatan sidang tahunan MPR‎, sidang bersama DPD - DPR, dan rapat paripurna DPR.

Salah satu helikopter yang terparkir itu adalah helikopter kepresidenan. Helikopter berwarna biru itu menjadi obyek swafoto oleh sejumlah tenaga ahli dan masyarakat. Sedangkan satunya helikopter lagi merupakan milik TNI AU.

"Kapan lagi bisa foto sama helikopter kepresidenan ya kan?" kata Farhan, salah satu orang yang berswafoto.

"Mumpung bisa foto sama helikopternya, soalnya susah kalau sama presidennya," Imam menimpali Farhan.‎

Helikopter biru tersebut disiagakan khusus untuk membawa Presiden dan Wakil Presiden jika terjadi situasi darurat. Ada sekitar sembilan orang yang bertugas di helikopter tersebut.

"Kita standby dari jam 7.00 pagi tadi. Ini akan dioperasikan kalau ada sesuatu kegentingan," kata salah satu awak helikopter Sumaryanto. ‎

‎Menurut pengamatan Suara.com, kompleks Parlemen siang ini dijaga ketat aparat gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan pengamanan dalam.

Sejumlah kendaraan taktis juga disiagakan di sekitar gedung, seperti water cannon dan barracuda.‎

Beberapa waktu yang lalu, Ketua MPR Zulkifli Hasan sudah menyampaikan pidato pembukaan Sidang Tahunan MPR. Presiden Joko Widodo juga sudah menyampaikan pidato kenegaraan. Selanjutnya, Presiden akan mengikuti sidang berikutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI