Viral Foto TKI Berlumur Darah, Ditahan Majikan di Arab Saudi

Reza Gunadha Suara.Com
Minggu, 13 Agustus 2017 | 23:07 WIB
Viral Foto TKI Berlumur Darah, Ditahan Majikan di Arab Saudi
[Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warganet dikejutkan dengan peredaran foto seorang perempuan yang disebut tenaga kerja Indonesia (TKI) tengah menangis dengan darah mengucur dari mulutnya, Minggu (13/8/2017).

Berdasarkan informasi yang dicantumkan warganet dalam foto tersebut, TKI itu bernama Nenih Rusmiyati, warga Kampung Pasir Pogor, Kecamatan Cicantayan, Sukabumi, Jawa Barat.

“Assalamualaikum, khusus buat teman-temanku yang ada di Arab Saudi, tolong bantu infokan kepada maktab/KBRI, karena tetangga saya ada kesulitan tidak bisa pulang dari tahun 2018,” tulis warganet yang mengedarkan foto tersebut.

Baca Juga: Gara-gara Bercanda, Kaka Diganjar Kartu Merah

Warganet juga menuliskan, Nenih tidak bisa pulang ke Indonesia karena ditahan oleh majikan bernama Muhammad Serag, yang berdomisili di rumah nomor 08 Kota Taif.

Ketua Serikat Buruh Migran Indonesia (SBMI) Jejen Nurjanah mengatakan, foto yang tersebar tersebut adalah warga Sukabumi yang bekerja di Arab Saudi dalam satu dekade terakhir.

“Sudah kami koordinasikan kepada dinas ketenagakerjaan setempat. Kami dan keluarga akan menemui Disnakertrans terkait hal ini Senin (14/8) besok,” tutur Jejen.

 

Baca Juga: 18 WNI Eks Relawan ISIS Tiba di Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI