Suara.com - Masjid At-Taqwa yang berada di kompleks Balai Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu sore hampir terbakar, diduga karena hubungan arus pendek atau korsleting listrik.
Menurut petugas Pemadam Kebakaran Unit BPBD Kota Bogor, Djaya Thoha, api berasal dari atap sisi kanan masjid yang mengarah ke Kemuning Gading.
"Hanya percikan saja, karena korsleting saja kabel terbakar, laporan cepat masuk jadi bisa langsung dipadamkan," kata Djaya.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 14.45 WIB. Saat kejadian masjid sedang ramai oleh jamaah rukiyah. Beruntung, api segera diketahui. Petugas Satpol PP langsung melapor ke unit pemadam kebakaran.
Dua unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Beruntung api tidak membesar, cepat dipadamkan karena frekuensinya cukup kecil.
Menurut Anggota Satpol PP yang sedang bertugas, api cepat ketahuan, ketika asap keluar dari sudut atap bagian depan masjid sebelah kanan.
"Cuma karena ada jamaah, jadi agak ramai aja. Padahal apinya cuma kecil," kata Dicky.
Ia mengatakan unit PLN datang lebih dulu untuk memadamkan aliran listrik. Lalu menyusul pemadam kebakaran yang memadamkan percikan.
"Untungnya cepat ditangani, jadi tidak merembet ke yang lain," katanya.
Hingga berita ini diturunkan, situasi sudah kondusif, percikan api di atap masjid meninggalkan bekas hitam.
Saat ini petugas PLN masih melakukan perbaikan terhadap jaringan listrik di Masjid At Taqwa, sementara ibadah shalat masih tetap bisa terlaksana. (Antara)