Dia hanya terpaut 10 poin dari Marquez yang saat ini memuncaki klasemen pebalap dengan 129 poin. Dan balapan MotoGP 2017 masih menyisakan sembilan seri.
Marquez sendiri mengaku mewaspadai persaingan dengan Rossi tahun ini. Namun, dia merasa tidak begitu gentar menghadapi Rossi ketimbang dengan Maverick Vinales--terpaut lima poin dari Marquez.
Menurutnya, Rossi memang punya pengalaman segudang. Tapi, pengalaman saja tidak cukup, melainkan juga butuh tampil cepat di atas lintasan.
Baca Juga: Tragedi Wafatnya Ricko, Fans Mitra dan Persiba Deklarasi Damai
Dan soal kecepatan, Marquez menilai, Vinales lebih cepat dibanding Rossi.
"Rossi punya pengalaman, tapi kecepatan juga dibutuhkan. Anda tidak bisa memenangkan kejuaraan dunia hanya dengan pengalaman, juga butuh kecepatan," kata Marquez kepada Motorsport, dikutip dari GPXtra, Jumat (28/7/2017).
"Rossi memang punya kecepatan, tapi dalam hal ini, Maverick lebih unggul darinya," sambung pebalap dari tim Repsol Honda.
Statistik Karier Valentino Rossi
1. Tahun 1996, Kelas 125cc, Peringkat 9
2. Tahun 1997, Kelas 125cc, Juara
3. Tahun 1998, Kelas 250cc, Runner-up
4. Tahun 1999, Kelas 250cc, Juara
5. Tahun 2000, Kelas 500cc, Runner-up
6. Tahun 2001, Kelas 500cc, Juara
7. Tahun 2002, Kelas MotoGP, Juara
8. Tahun 2003, Kelas MotoGP, Juara
9. Tahun 2004, Kelas MotoGP, Juara
10. Tahun 2005, Kelas MotoGP, Juara
11. Tahun 2006, Kelas MotoGP, Runner-up
12. Tahun 2007, Kelas MotoGP, Peringkat 3
13. Tahun 2008, Kelas MotoGP, Juara
14. Tahun 2009, Kelas MotoGP, Juara
15. Tahun 2010, Kelas MotoGP, Peringkat 3
16. Tahun 2011, Kelas MotoGP, Peringkat 7
17. Tahun 2012, Kelas MotoGP, Peringkat 6
18. Tahun 2013, Kelas MotoGP, Peringkat 4
19, Tahun 2014, Kelas MotoGP, Runner-up
20. Tahun 2015, Kelas MotoGP, Runner-up
21. Tahun 2016, Kelas MotoGP, Runner-up
22. Tahun 2017, Kelas MotoGP, Peringkat 4*
*Peringkat sementara
Baca Juga: Diplomasi Nasi Goreng Gerobakan ala SBY ke Prabowo