Suara.com - Politisi senior yang juga mantan calon Presiden Amerika Serikat (AS), John McCain, dilaporkan menderita glioblastoma, sejenis tumor otak. Sejumlah dukungan terhadapnya pun segera bermunculan, tidak terkecuali dari mantan Presiden AS dua periode, Barack Obama.
Kabar soal kondisi medis McCain itu disampaikan pertama kali antara lain secara eksklusif oleh dokter di RS Mayo Clinic, Texas, kepada CNN. Disebutkan bahwa McCain telah menjalani operasi pada Jumat lalu, demi mengangkat gumpalan darah di kepalanya. Hasil lab itulah yang memastikan bahwa ada kanker otak di sana.
"John McCain adalah seorang pahlawan Amerika & salah satu pejuang paling berani yang pernah saya kenal. Kanker tidak tahu dia melawan siapa. Berikan neraka padanya (kanker itu), John," tulis Obama melalui akun Twitternya.
Kontan, tweet dukungan dengan kalimat menarik dari Obama ini pun mengundang reaksi netizen. Setidaknya hingga Kamis (20/7) pukul 13.30 WIB, cuitan yang belum lama tayang itu sudah di-retweet lebih dari 220 ribu kali dan dikomentari lebih dari 884 ribu orang.
McCain yang kini berusia 80 tahun, diketahui adalah lawan Obama dalam Pemilihan Presiden AS 2008 lalu, sebagai wakil dari Partai Republik. Meski akhirnya kalah, ia kemudian tetap menjabat sebagai senator AS dari Negara Bagian Arizona, hingga saat ini.
Glioblastoma sendiri diketahui adalah sejenis tumor yang dikenal agresif yang terbentuk di jaringan otak dan saraf tulang belakang.
Seperti dilansir CNN pula, menurut dokter yang menangani McCain, operasi sendiri menggunakan sayatan minimal dan berlangsung sekitar 4 jam. Hasil pindai otak pascaoperasi diklaim memperlihatkan bahwa jaringan yang bermasalah (mengandung tumor) telah terangkat semuanya.
Kantor McCain pun kemudian memberikan pernyataan yang menegaskan bahwa kondisi sang senator "luar biasa bagus dalam pemulihan". McCain kini beristirahat untuk fase pemulihan di rumahnya di Arizona. Opsi perawatan termasuk radiasi dan kemoterapi pun tengah dipertimbangkan oleh McCain dan keluarganya.
Baca Juga: Studi Terkini: Minyak Zaitun Bisa Cegah Kanker Otak