Suara.com - Gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat menilai, Heru Budi Hartono sebagai salah satu Pegawai Negeri Sipil DKI berprestasi. Karena itu, dia tidak heran kalau Kepala Badan Pengelola Keuangan DKI Jakarta tersebut terpilih menjadi Kepala Sekretariat Presiden.
"Saya ucapkan selamat, dia termasuk PNS yang berprestasi. Jaga nama baik dirinya sendiri dan pemprov," kata Djarot di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2017).
Djarot telah bertemu dengan Heru kemarin. Dia meminta pengelolaan keuangan di DKI tidak terbengkalai setelah dia pindah kerja membantu Presiden Joko Widodo. Untuk itu, Wakil Kepala Badan Pengelola Keuangan DKI Michael Rolandi Cesnand Brata ditunjuk sebagai pelaksana tugas.
"Masalah keuangan kan tidak boleh putus ya. Saya minta itu Pak Michael untuk jadi Plt. Karena sekarang masa pembahasan APBD, pencairan dana," ungkap Djarot.
Heru telah resmi menjadi Kepala Sekretariat Presiden setelah dilantik Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Aula Serbaguna, Gedung III Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Veteran Nomor 17, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2017).
Terpilihnya Heru sebagai Kepala Sekretariat Presiden, membuat Michael otomatis menjadi pelaksana tugas Kepala Badan Pengelola Keuangan DKI.
Djarot Pesan Heru Jaga Nama Baik Jadi Kepala Sekretariat Presiden
Kamis, 20 Juli 2017 | 10:33 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Djarot PDIP Singgung Jokowi yang Blak-blakan Dukung RK-Suswono: Gusti Allah Mboten Sare
19 November 2024 | 13:35 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI