Kim Jong Un: Rudal Antarbenua, Hadiah Kami untuk Ultah AS

Reza Gunadha Suara.Com
Rabu, 05 Juli 2017 | 14:35 WIB
Kim Jong Un: Rudal Antarbenua, Hadiah Kami untuk Ultah AS
Kim Jong Un. (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Republik Demokrasi Rakyat Korea—nama resmi Korea Utara—sukses menggelar uji coba rudal balistik antarbenua yang bisa membawa hulu ledak nuklir, Selasa (4/7/2017). Rudal tersebut diyakini bisa mencapai daratan es Alaska yang masuk wilayah Amerika Serikat, musuh bebuyutannya.

Pemimpin tertinggi Korut Kim Jong Un, seperti dilansir Korean Central News Agency (KCNA), Rabu (5/7/2017), menegaskan uji coba rudal balistik itu sengaja digelar pada 4 Juli, berbarengan dengan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan AS.

“Kawan pemimpin (Kim Jong Un) menegaskan, imperialis AS terus melakukan provokasi perang dan mengabaian peringatan kami. Dia mengatakan, penjahat perang AS tak bakal senang dengan hadiah ulang tahun kami untuk perayaan 4 Juli mereka,” tulis KCNA mengutip pernyataan Kim Jong Un.

KCNA menuliskan, Kim Jong Un juga tak bakal berada di ruang perundingan dengan AS selama Donald Trump terus melakukan provokasi perang terhadap Korut.

Baca Juga: Abu Sayyaf Penggal Dua Pelaut Vietnam di Filipina

”Kawan pemimpin juga mengatakan, rakyat Korea sesekali patut mengirimkan hadiah kepada AS untuk mengobati rasa bosan mereka yang haus perang. Nah, Hwasong 14 (rudal balistik antarbenua) adalah hadiah dari kami.”

Untuk diketahui, Presiden AS Donald Trump kerapkali menilai Korut tak bakal mampu membuat rudal balistik antarbenua yang mampu mendarat di wilayah AS.

Namun, sesumbar Trump itu dibalas dengan sejumlah rangkaian uji coba sukses rudal tersebut yang mampu mencapai Alaska.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI