Pansus Hak Angket ke BPK Minta Data-data Terkait KPK

Selasa, 04 Juli 2017 | 14:39 WIB
Pansus Hak Angket ke BPK Minta Data-data Terkait KPK
Panitia Khusus hak angket terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Kantor Badan Pemeriksa Keuangan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (4/7/2017). (suara.com/Welly Hidayat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Panitia Khusus hak angket terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Kantor Badan Pemeriksa Keuangan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (4/7/2017). Mereka meminta sejumlah lampiran keuangan KPK tersebut.

Anggota Pansus Hak Angket KPK yang hadir langsung menuju lantai 19 Gedung BPK. Mereka tampak memberikan senyuman kepada sejumlah wartawan tersebut.

Adapun di antaranya anggota Pansus hak angket yang hadir antara lain Ketua Pansus hak angket Agun Gunandjar, Wakil Ketua Pansus Masinton Pasaribu, Risa Mariska, Eddy Kusuma Wijaya, Muhammad Misbakhun, dan Dossy Iskandar.

Mereka disambut langsung oleh Ketua BPK Moermahadi Soerja Djanegara beserta staf BPK.

Baca Juga: Ketua MPR Tak Setuju Ancaman Anggaran KPK Tak Dibahas DPR

Ketua Pansus hak angket Agun Gunandjar mengatakan kedatanganya untuk berkoordinasi dengan beberapa lembaga negara tersebut.

"Kami kan menghargai sesama lembaga negara, Pansus Angket KPK ini harus meminta data-data (KPK). Nah tujuan ini kita ke BPK untuk itu meminta data ya ," kata Agun, Selasa (4/7/2017).

Agun menambahkan tidak semua anggota Pansus Hak Angket hadir dalam pertemuan.

"Ya kami mengundang seluruh anggota. Tapi sebagian masih berada di luar Jakarta," ujar Agun.

Sampai kini pertemuan tertutup itu masih berlangsung.

Baca Juga: Polri Sudah Tunjukkan Sketsa Penyerang Novel pada KPK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI