Pejalan Kaki di Boston Diseruduk Mobil, 10 Orang Terluka

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 04 Juli 2017 | 04:07 WIB
Pejalan Kaki di Boston Diseruduk Mobil, 10 Orang Terluka
Ilustrasi kondisi mobil akibat kecelakaan [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah mobil menabrak sekelompok pejalan kaki di dekat pool taksi yang melayani Bandara Internasional Logan, Boston, Senin (3/7/2017) waktu setempat. Pihak berwenang menyatakan 10 orang terluka akibat kejadian itu.

Peristiwa tersebut, seperti dilaporkan Reuters, murni kecelakaan. Si sopir diduga panik ketika melihat kerumunan pejalan kaki. Bukannya pedal rem, sopir malah menginjak pedal gas.

"Laporan awal menunjukkan beberapa pejalan kaki mengalami luka-luka, tingkat keparahan luka bervariasi," kata pihak Kepolisian Negara Bagian Massachusetts.

Petugas polisi Boston, pemadam kebakaran dan layanan darurat, langsung diterjunkan ke lokasi usai kejadian. Semua korban kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Baca Juga: Jadwal Penerbangan di Cina Kacau, Banyak Penumpang "Ngamuk"

Sumber-sumber di kepolisian menyebut sopir tersebut merupakan seorang lelaki berusia 57 tahun. Namun identitas lelaki asal Cambridge itu tak diungkap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI