Wajah Orang yang Dicurigai Serang Novel Sudah Dibuat Sketsa

Kamis, 29 Juni 2017 | 17:06 WIB
Wajah Orang yang Dicurigai Serang Novel Sudah Dibuat Sketsa
Keterangan pers terkait kasus penyiraman air keras ke penyidik KPK Novel Baswedan, di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (19/5).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wajah orang yang dicurigai menyerang penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan sudah dibuat sketsa.

"Sudah, sudah disketsa (sama pelukis)," kata Kepala Bidang Hubungan masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono, Kamis (29/6/2017).

Sketsa dibuat untuk membantu penyidik menganalisis siapa sesungguhnya pelaku. Sketsa ini nanti akan diperlihatkan kepada saksi-saksi, apakah yang mereka lihat pagi itu sama dengan gambar sket.

"Nanti kami konfrontasikan dulu sama saksi. Kan berdasarkan keterangan saksi yang melihat. Diduga pelaku di atas motor, dekat masjid, seperti apa. Nanti akan kami cocokkan, benar tidak gambarnya segala macam," katanya.

Argo mau bicara terlalu jauh mengenai sketsa itu mengarah kepada siapa. Gambar sket tersebut tidak akan disebarkan ke publik sampai ada kepastian dari saksi dan bukti.

"Ya nanti kita lihat, apakah sudah benar atau tidak, nanti kami konfirmasi sama saksi. Nanti kalau memang sudah betul seperti itu, nggak masalah. Tapi kalau nanti kurang ini, kurang itu, kan perlu perbaikan semua," kata Argo.

Novel diserang dengan air keras pada 11 April 2017. Akibatnya, mata Novel luka parah dan sekarang dirawat di Singapura.

Novel diserang di tengah penyidikan sejumlah kasus korupsi besar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI