Pemudik Motor 'Kuasai' SPBU Pantura

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Sabtu, 24 Juni 2017 | 04:31 WIB
Pemudik Motor 'Kuasai' SPBU Pantura
Ratusan pemudik pengguna sepeda motor mengisi bahan bakar minyak di kawasan Karawang, Jawa Barat, Jumat (23/6) dini hari. [Antara/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para pemudik yang menggunakan sepeda motor memadati sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di sepanjang jalur Pantura wilayah Kabupaten Karawang dan Subang, Jawa Barat, pada H-1 Lebaran, Sabtu (24/6/2017) dini hari WIB.

"Istirahat dulu mas, karena perjalanan masih jauh," kata Eko, salah seorang pemudik bermotor dari Bekasi yang akan pulang ke Pekalongan, di Karawang.

Para pemudik bermotor yang mampir ke SPBU tidak hanya bertujuan mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM), mereka juga banyak yang beristirahat di warung-warung dadakan sekitar SPBU.

Di sekitar SPBU itu, para pemudik melepas lelah dengan duduk-duduk santai sambil makan atau minum minuman ringan.

Baca Juga: Pastikan Bertahan di Madrid, Ini Alasan Gareth Bale

Bahkan ada pula dari mereka yang tidur-tiduran, karena pemilik warung dadakan menyediakan karpet untuk pemudik yang singgah di warungnya.

Selain beristirahat, banyak pula pemudik yang mengisi bensin di SPBU itu. Sehingga terlihat antrean kendaraan sepeda motor pemudik di hampir seluruh SPBU sepanjang jalur Pantura.

Berdasarkan pantauan pada Jumat (23/6) hingga Sabtu dini hari, pemudik bermotor masih cukup banyak yang melintasi jalur Pantura wilayah Karawang.

Iring-iringan pemudik bermotor itu sudah terlihat sejak di wilayah Tanjungpura, daerah perbatasan Karawang-Bekasi, hingga ke jalur Pantura Karawang sampai perbatasan Subang. (Antara).

Baca Juga: F1 GP Azerbaijan: Verstappen Unggul Tipis dari Bottas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI