Suara.com - Tiga wakil Indonesia melaju ke semifinal BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017. Prestasi ini lebih baik dari torehan tahun lalu yang hanya mengirimkan satu wakil.
Kala itu, hanya pebulutangkis tunggal putra Ihsan Maulana Mustofa yang berhasil melaju sampai babak semifinal turnamen yang berhadiah total 1 juta dolar AS (sekitar Rp13 miliar).
Sementara itu, pasangan ganda putra Muhammad Rian Ardianto/Fajar Alfian jadi wakil Merah Putih pertama yang meraih tiket semifinal.
Di perempat final kemarin, Jumat (16/6/2017), Rian/Fajar menang rubber game atas Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh dengan skor 21-13, 18-21, dan 21-12.
Baca Juga: Hadapi Wakil Tuan Rumah, Pasangan Korsel Ini Berasa 'Diteror'
Pada partai semifinal yang berlangsung hari ini, Sabtu (17/6/2017), Rian/Fajar akan menghadapi unggulan kedua asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen.
Pertemuan kali ini akan menjadi yang kedua bagi kedua pasangan. Pada pertemuan pertama di India Grand Prix Gold, Januari lalu, Rian/Fajar kalah 21-11, 17-21, dan 19-21 dari ganda putra peringkat satu dunia ini.
Sedangkan, wakil Indonesia lainnya yang lolos ke semifinal, yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Tontowi/Liliyana melaju ke semifinal usai kalahkan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) dengan skor 21-18 dan 21-16.
Baca Juga: Di Ponpes Al-Asy'ariyyah, Jokowi Ukir Huruf "Ba", Apa Maknanya?
Owi/Butet, sapaan akrab Tontowi/Liliyana, akan kembali menghadapi pasangan dari Malaysia lainnya di semifinal, Chan Peng Soon/Yen Wei Peck.
Ini jadi pertemuan perdana bagi kedua ganda campuran.
Pasangan Merah Putih terakhir yang lolos ke semifinal adalah Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani.
Anggia/Ketut yang non unggulan pada kejuaraan ini, menang dramatis atas pasangan Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai, Sabtu dini hari WIB.
Sempat kalah 13-21 di game pertama, Anggia/Ketut bangkit dan memenangkan dua game berikutnya, 21-19 dan 21-11.
Pada babak semifinal, Anggia/Ketut punya kesempatan untuk membalas kekalahan dari ganda putri Cina, Chen Qingchen/Jia Yifan.
Sebelumnya, di pertemuan pertama di Makau Open, Anggia/Ketut takluk dua game langsung 15-21 dan 13-21.
Sejatinya Indonesia memiliki satu wakil lagi yang tampil di perempat final. Sayangnya, pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari gagal taklukkan Chang Ye Na/Lee So Hee.
Della/Rosyita menyerah lewat pertarungan rubber game dari unggulan ketiga asal Korea Selatan tersebut, 21-17, 13-21, dan 13-21.