Suara.com - Della Destiara Haris/Rosita Eka Saputra Sari akhirnya mampu mewakili tuan rumah Indonesia Open 2017 lolos ke babak berikutnya, usai mengalahkan ganda Korea Selatan, Lou Ying/Lou Yu, pada pertandingan babak kedua di Jakarta Convention Center (JCC), Kamis (15/6/2017). Della/Rosita berhasil mengalahkan Lou/Lou dengan skor 20-22, 21-14 dan 21-14.
Della mengaku, permainan yang dilakukan oleh pasangan Korea membutuhkan kesabaran untuk dihadapi. Oleh karena itu, dia mengaku sempat kesulitan untuk mematikan serangan-serangan yang dilakukan oleh Lou/Lou.
"Alot banget. Permainan tipe mereka rally, jadi mau nggak mau kita tahan-tahanan buat bisa matiin mereka," kata Della seusai pertandingan.
Sama halnya dengan Della, Rosita mengaku harus lebih fokus dalam pertandingan. Dia mengaku lebih fokus dalam pertahanan dan menunggu peluang untuk bisa membuat angka.
"Fokus, karena kami harus sabar dan banyak rally panjang. Kuncinya ya, itu, fokus untuk defence, sabar. Sama kaya pas menyerang biar nggak gampang mati," ujar Rosita.
Lolos ke babak berikutnya, Rosita mengaku tidak memikirkan beban yang didapat lantaran harapan masyarakat Indonesia begitu besar. Pasalnya, unggulan Indonesia banyak yang sudah bertumbangan.
"Lebih baik nggak mikir yang lain. Kami lebih fokus (ke) diri sendiri. Nanti malah terbebani. Saya tak mikir jadi wakil satu-satunya. Saya mikirnya step by step saja," tambahnya.
Untuk laga berikutnya, Della/Rosita akan berhadapan dengan pasangan Korsel lainnya, Chang Ye Na/Lee Soo Hee. Sebagaimana diketahui, pasangan Korea itu berhasil mengalahkan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
"Untuk lawan selanjutnya, kami akan minta pendapat ke pelatih dan Kak Gres (Greysia). Pertama kami siapin fokus sih, sama stamina saja," tutupnya.
Sebelumnya, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga berhasil lolos ke babak berikutnya. Mereka melaju setelah mengalahkan rekan satu negara, Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama, dengan skor 21-17, 17-21, dan 21-15.