'Nyong Kencot', Bahasa Ngapak yang Bikin Jokowi Terbahak

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 15 Juni 2017 | 20:16 WIB
'Nyong Kencot', Bahasa Ngapak yang Bikin Jokowi Terbahak
Presiden Jokowi di Kantor Presiden, Jakarta. [Foto Biro Pers Istana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo meminta diajari berbahasa khas Cilacap atau yang lebih dikenal sebagai bahasa "ngapak", saat membagikan bantuan sosial Program Keluarga Harapan dan Pemberian Makanan Tambahan.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo di Alun-Alun Kroya, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (15/6/2017), saat berdialog dengan warga yang hadir di acara Penyaluran Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

"Coba saya diajari bahasa ngapak," kata Presiden saat berdialog dengan seorang siswa SD bernama Razasfara Haidar Ramadan dari Kroya.

residen awalnya menanyakan beberapa kalimat untuk diterjemahkan dalam bahasa ngapak. "Siapa panggilannya? Raja atau Raza?" Tanya Presiden.

Baca Juga: Anak Sakit Akibat Oki Setiana Yakin Vaksin Mengandung Babi

"Pada bae," jawab Raza dalam bahasa ngapak yang berarti sama saja dan disambut dengan gelak tawa hadirin.

"Oh (artinya) sama saja. Kepriwe kabare?" Tanya Presiden.

"Maen," jawab Raza.

"Apa itu artinya?" Tanya Presiden.

Baca Juga: Isu Dinikahi Rifky Balweel Usai Lebaran, Biby Alraen: Belum Pasti

"Bagus," jawabnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI