Kantor BPJS Kesehatan Kediri Kebakaran

Kamis, 15 Juni 2017 | 11:07 WIB
Kantor BPJS Kesehatan Kediri Kebakaran
Ilustrasi kebakaran (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gedung Kantor BPS Kesehatan, Jalan Hasanudin, Kota Kediri, Jawa Timur, terbakar Kamis (15/6/2017) pagi. Sejumlah dokumen penting ikut terbakar.

Informasi yang dihimpun, musibah kebakaran itu terjadi sekitar pukul 03.20 WIB. Saat itu, api terlihat muncul dari dalam kantor dan langsung besar menghanguskan isi ruangan.

Kepala Polsek Kota Kediri Kompol Sucipto mengemukakan api mulai terlihat membakar ruang lobi dan menjadi besar. Petugas langsung berupaya menghubungi mobil pemadam kebakaran.

"Api terlihat dan bisa dipadamkam satu jam kemudian," ucapnya pada wartawan.

Polisi hingga kini belum mengetahui dengan persis penyebab musibah kebakaran di kantor BPJS Kesehatan Kota Kediri tersebut. Saat ini, polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara musibah tersebut.

Sementara itu, aktivitas di kantor BPJS Kesehatan Kediri pun terkendala karena gedung yang terbakar. Ruangan yang terbakar berada di lantai atas, yang digunakan untuk menyimpan sejumlah arsip.

Bahkan, karena adanya musibah tersebut, aktivitas sementara dipindah ke lokasi lain yang tidak terbakar. Petugas pun juga berupaya keras mendata berkas yang dimungkinkan ikut terbakar.

"Ada beberapa berkas yang masih dalam pendataan. Berkas dokumentasi pendaftar hari sebelumnya dimungkinkan terbakar, sebab masih di ruang lobi," kata bagian satuan pengamanan kantor BPJS Kesehatan Kota Kediri Cahyo Irwan.

Untuk kerugian pasti, hingga kini kantor BPJS Kesehatan Kota Kediri masih melakukan pendataan. Saat ini, dari BPJS Kesehatan masih fokus membenahi beragam data yang dimungkinkan ikut terbakar akibat musibah tersebut. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI